Apa yang dimaksud Heutagogi??
1. Pedagogi dan pedagogis
Pedagogi [kata benda] memiliki makna ilmu pendidikan atau ilmu pengajaran. Kata sifat untuk istilah pedagogi adalah pedagogis. Pedagogis memiliki makna bersifat pedagogi atau bersifat mendidik. Makna pedagogis yang lebih luas adalah sadar terhadap arah tujuan dan ciri dasar dari proses pedagogi.
Ada beberapa defenisi dari proses pedagogis, yaitu:
- Danilov à pedagogis sebagai proses interaksi terus-menerus dan saling berasimilasi antara pengetahuan ilmiah dan pengembangan siswa. Dalam proses ini, hubungan aktif dan sosial yang dibangun antara guru dan siswa melahirkan pengaruh timbal balik mereka untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh komunitasnya.
- Alberto Garcia et al à pedagogis sebagai tindakan guru dan siswa dalam konteks organisasi sekolah, di mana interaksi itu dilakukan berdasarkan teori pedagogis tertentu, berorientasi pada tujuan institusional, dan dikembangkan dalam interaksi yang dekat dengan keluarga dan masyarakat untuk mencapai pembentukan siswa secara sehat.
- Ana Maria Gonzalez Soca à proses pedagogis sebagai sebuah proses pendidikan yang menyoroti hubungan antara pendidikan, pengajaran, dan pembelajaran yang bertujuan untuk mengembangan kepribadian siswa agar mempersiapkan dirinya untuk menjalani kehidupan.
- Gladys Valdivia à proses pedagogis erat hubungannya dengan tujuan sosial yang dikembangkan dan berhubungan satu sama lain.
2. Prinsip-prinsip proses pedagogis
Menurut Fatima Addine, arah proses pedagogis menjadi standar dan prosedur tindakan untuk menentukan dasar pedagogis yang paling penting dalam proses pendidikan. Adanya kesatuan karakter ilmiah dan ideologis dari proses pedagogis yang mengawasi agar setiap proses pedagogis harus terstruktur berdasarkan temuan yang paling maju di bidang sains kontemporer dan dalam korespondensi total dengan ideologi.
Prinsip hubungan sekolah dan kehidupan didasarkan pada dua aspek penting: kaitan antara kehidupan dan pekerjaan sebagai kegiatan yang mendidik manusia. Prinsip lain yang berhubungan dengan proses ini adalah mengkombinasikan karakter kolektif dan individual pendidikan, serta penghormatan terhadap kepribadian siswa.
Prinsip berikutnya merujuk pada kesatuan pengajaran, pendidikan, dan perkembangan proses sebab didasarkan pada kesatuan dialektis antara pendidikan dan pengajaran yang harus terkait dengan kegiatan pembangunan pada umumnya.
Prinsip domain kognitif dan afektif tidak bisa berada dalam suasana yang kering. Hal ini menyiratkan bahwa proses pedagogis harus terstruktur berdasarkan kesatuan dan hubungan antara kondisi manusia: kemungkinan mengetahui dunia sekitarnya dan dunianya sendiri, serta pada saat yang sama perasaan dan tindakan kemungkinan menjadi terpengaruh oleh dunia itu.
3. Pembentukan profesional
Guru harus mampu mencapai kemampuan profesional yang dicapai melalui pendidikan persiapan, praktik kerja lapangan, pendidikan profesi, atau pengembangan profesional berkelanjutan. Menurut Vigotsky, dimensi-dimensi yang terkait dengan pendidikan nasional, yaitu:
- Pembentukan guru sebagai pribadi yang utuh
- Pembentukan karakter sistemik yang diperlukan untuk memberdayakan siswa
- Pembentukan karakter pribadi dengan jalur individualisasi dan jalur integrasi
- Pembentukan karakter preventif, tidak hanya berfokus pada penyelesaian masalah saja.
Referensi
Danim, Sudarwan. 2010. Pedagogi, Andragogi, dan Heutagogi. Bandung : Alfabeta
Note:
Artikel ini berupa resume penulis sehingga mungkin saja memiliki perbedaan makna dari buku aslinya, untuk lebih jelasnya bacalah buku Pedagogi, Andragogi, dan Heutagogi karangan Sudarwan Danim.
Terima kasih ^^
Susi Trisnawaty
Terima Kasih Ilmunya....
ReplyDeleteSangat menambah wawasan kependidikan. Izin Copas untuk mahasiswa saya.
Iya Pak, Silakan ^^
ReplyDelete